Monday, June 23, 2014

Memberi Dalam Kekurangan

"Akan tiba pada umat manusia suatu masa yang penuh kesulitan dimana seorang mukmin kikir dengan apa yang ada di kedua tangannya dan melupakan keutamaan."
(Rasulullah saw)
Tiada seorang pun kecuali akan didatangi masa sulit atau kekurangan.
Keuangan sedang mepet tiba-tiba Allah datangkan orang yang meminjam uang; Waktu sedang sibuk-sibuknya tiba-tiba orang tua minta diantar sana-sini; Badan sedang cape tiba-tiba tetangga datang minta tolong diantar hendak melahirkan.
Rasulullah saw mengingatkan bahwa manusia cenderung bersifat kikir dan enggan mengulurkan tangan saat berada dalam kesempitan, padahal itu justru merupakan keutamaan. Oleh karena itu salah satu sifat orang yang bertaqwa adalah mereka yang memberikan rezekinya di waktu lapang maupun sempit. Rezeki itu bermacam-macam bentuknya, tidak selalu berupa material, bisa jadi keluangan waktu, kekuatan fisik, kemampuan untuk mendengarkan dsb.
Maka berlomba-lombalah untuk berbuat kebajikan baik di saat lapang maupun sempit.[]
(Disajikan ulang dari Kajian Hikmah Al Qur'aan yang disampaikan oleh Zamzam AJT)

No comments:

Post a Comment