PEKERJAAN: IBU RUMAH TANGGA
Kolega saya di tempat kerja bertanya, "Kamu kok kamu kerjanya cuma 15 jam seminggu, memangnya kerja di tempat lain ya?"
Saya selalu jawab, "Iya, saya mengurus dua anak" Dengan senyum bangga :)
Semua orang akan mengangguk, tak sedikit yang mengangkat jempol. Orang yang berakal tahu, pekerjaan ibu rumah tangga mengurus anak sangatlah tidak mudah. Ironinya, tak ada pendidikan formal yang memadai untuk mempersiapkan seorang perempuan menjadi ibu atau berumah tangga. Saya betul-betul belajar secara otodidak.
Mestinya di CV kita pekerjaan menjadi ibu itu harus di-recognize sebagai sesuatu. Karena benar-benar perlu dedikasi, skill, pengetahuan serta pengorbanan tinggi untuk mengurus anak-anak. Saya pernah bekerja sebagai dokter, sempat dua malam berturut-turut jaga malam nyaris tidak tidur melayani pasien. Juga pernah bekerja di dunia marketing, yang sering kerja di akhir pekan bahkan sampai tengah malam. Berat? Iya. Tapi setidaknya ada jedanya. Jelas waktu kerjanya. Kalau jadi ibu? Oh, it's 24/7 and never ending job.
Kalau Allah bisa memuliakan seseorang yang menyantuni fakir miskin dan anak yatim, pastinya Allah akan memuliakan perempuan yang menerima takdirnya dan mengurus anak-anak yang merupakan amanah yang Allah berikan kepadanya. Maka kaum ibu, bersuka citalah dengan amanah besar yang Allah berikan ini. Jangan sekali-kali mengerdilkan peran ini dengan lontaran kata-kata, "Ah saya hanya ibu rumah tangga biasa". Astaghfirullah bu. Ngga ada yang namanya ibu rumah tangga biasa.
Ngga ada yang namanya sebuah pekerjaan biasa.
Semua pekerjaan itu justru jadi bernilai tinggi di mata Allah dengan rasa syukur dan pengagungan kita.
Jadi, jangan ragu dan merasa minder kalau disodorkan dengan kolom isian, pekerjaannya apa? Tulis dengan bangga dengan mengagungkan apa yang Dia berikan. "Ibu rumah tangga". Biar saja orang bilang apa, yang penting Allah menyaksikan bagaimana kita menyikapi peran yang Dia berikan kepada kita saat ini.
"Dan cukuplah Allah menjadi saksi antara aku dan kamu sekalian..." QS Al Israa' :96
No comments:
Post a Comment