Saturday, July 27, 2019


Ayat dalam Al Quran yang menerangkan proses diturunkannya Ruhul-Qudus dalam sebuah mekanisme pewahyuan yang membuat seseorang mengenal kodrat diri (misi hidupnya)

QS Al Zalzalah [99]: 1-5

Apabila bumi diguncangkan dengan guncangan yang dahsyat

Dan bumi telah mengeluarkan beban-beban berat (yang dikandung)nya

Dan manusia bertanya, “ Apa yang terjadi dengan bumi ini?”

Pada hari itu bumi menyampaikan beritanya.

Karena sesungguhnya Tuhanmu telah mewahyukan (hal yang demikian itu) kepadanya.

***

Dalam menemukan kodrat diri, sebuah misi spesifik yang Allah perintahkan untuk setiap manusia, maka jalan yang harus ditempuh adalah berbagai guncangan kehidupan. Mungkin dibuat kehilangan sesuatu yang dia sayangi, dibuat sulit mencari penghidupan, dibubarkan rumah tangganya, diganti pekerjaannya, dibuat pindah ke sebuah tempat yang baru, diberi pasangan yang memaksanya harus bersabar, dibuat anaknya bermasalah atau kondisi tubuhnya dibuat lemah. Dan banyak lagi ragam guncangan dalam kehidupan.

Sadarilah bahwa semua proses itu adalah sebuah mekanisme pembersihan jiwa, agar dikeluarkan beban-beban masa lalu, kemarahan, kesombongan, kelalaian dan lain-lain yang memenuhi rongga dada (shadr).

Memang proses ini akan membuat orang limbung, menjadikan ia bingung dan cemas hingga hampir putus asa. Ia akan bertanya-tanya, “ Apa yang terjadi dengan diriku?”

Justru di hari itulah bumi kita sendiri menyampaikan berita tentang hijab-hijab yang ada tersembunyi di dalam dirinya. Sesuatu yang kita luput melihatnya atau tidak mau tahu. Hijab itu harus keluar karena ia menghalangi turunnya cahaya Allah.

Semua itu dilakukan bagi para hamba pilihan-Nya yang akan Allah berikan mekanisme pewahyuan, sebuah ketetapan (‘ amr) yang suci, ia tidak akan bisa masuk kecuali ke dalam sebuah wadah yang terlebih dahulu sudah disucikan.

Maka berbahagialah dan berbesar hatilah menjelang takdir kehidupan kita masing-masing. Sungguh Allah tak mungkin berbuat kesalahan dalam menggoreskan pena takdir-Nya.


No comments:

Post a Comment